11 SEPTEMBER ADALAH HARI RADIO NASIONAL

Tanggal 11 September 2022 jatuh pada hari Minggu. Pada hari ini, terdapat peringatan Hari Radio Nasional.

Radio milik pemerintah ini didirikan pada 11 September 1945. Oleh karena itu, tanggal 11 September juga sering disebut sebagai Hari RRI.

RRI didirikan setelah siaran radio milik Jepang, Hoso Kyoku, dihentikan tanggal 19 Agustus 1945. Saat itu, rakyat Indonesia yang baru merdeka menjadi buta informasi.

Adanya informasi dari radio-radio luar negeri terkait rencana kedatangan tentara sekutu untuk melucuti Jepang dan menunggu Belanda kembali ke Indonesia pun membuat orang-orang yang pernah aktif di radio tergerak.

Sebanyak delapan orang dari bekas radio Hosu Kyoku yang diketuai Abdulrachman Saleh kemudian mengadakan pertemuan bersama pemerintah di Jakarta, 11 September 1945.

Pertemuan ini bertujuan untuk menyadarkan pentingnya radio bagi pemerintah Indonesia untuk memberi informasi dan tuntunan kepada rakyat.

By : sumber kompas.com

Tidak ada komentar

Tuliskan Komentarmu di kolom ini